- 150 gram atau 2 ikat kangkung, siangi (dipetik daunnya), kemudian di potong-potong dan cuci hingga bersih.
- 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis.
- 1 sendok makan air.
- 6 butir cabai merah keriting, rendam di dalam air hangat untuk menjadikannya lebih lunak, tiriskan.
- 2 siung bawang putih.
- 3 siung bawang merah.
- 2 sendok teh terasi yang sudah dibakar.
- ½ sendok makan udang kering / ebi yang sudah disangrai dan kemudian ditumbuk hingga halus.
- ½ sendok teh garam.
Bahan tambahan lain:
- 1 sendok teh saus tiram, bisa menggunakan saus tiram yang dijual dalam kemasan sachet.
- 1 ruas jahe yang sudah dipipihkan.
- 3 lembar daun salam
- ½ sendok makan gula pasir.
- ½ sendok teh kaldu bubuk jika Anda inginkan.
- Siapkan wajan dengan ukuran sedang, tuangkan minyak pada wajan dan panaskan di atas api kecil. Setelah dirasa panas, masukkan sambal / bumbu halus belacan dengan disusul jahe dan daun salam. Tumis hingga pastikan bumbu ini benar-benar harum dan matang.
- Setelah Anda rasa sambal / bumbu halus belacan ini matang, masukkan saus tiram,½ sendok makan gula pasir, ½ sendok teh kaldu bubuk rasa sapi atau ayam jika Anda inginkan. Tak ditambahkan oleh kaldu bubuk pun tak menjadi masalah. Aduk rata hingga benar-benar menyatu.
- Bersihkan kangkung dengan benar-benar bersih menggunakan air yang mengalir. Masukkan kangkung dan tambahkan air lalu tutup wajan Anda, dan tambah besar api.
- Masak hingga kurang lebih 2 menit dengan api yang lebih besar dari sebelumnya. Aduk kangkung dengan cepat agar bumbu benar-benar tercampur dan diaduk hingga kangkung benar-benar matang.
- Sebelum kangkung menjadi layu, segera angkat kangkung.
- Sajikan di atas piring dan lebih nikmat disantap selagi pana
Tidak ada komentar:
Posting Komentar